Kegagalanmu adalah AWAL dari KEBERHASILANM

 


Hai guys welcome back to my blog. 
Nah kali ini aku bakal bahas tentang betapa pentingnya motivasi dalam hidup kita.

Tapi sebelum itu aku mau memperkenalkan foto yang sudah aku sematkan di atas, mungkin beberapa dari pembaca belum mengetahui siapa sih orang yang ada di foto tersebut?

Nah jadi sedikit tentang foto di atas, dia itu adalah Catriona Magnayon Gray Miss Universe 2018, jadi guys..... Mbak Cat ini sebelum jadi Miss Universe dia pernah mengikuti ajang serupa yaitu Miss World pada tahun 2016. Alih-alih mendapatkan kemenangannya, justru Mbak Cat harus puas karena langkahnya untuk menjadi Ratu Dunia terpaksa terhenti di semifinal atau TOP 8. Namun ternyata Mbak Cat ini mencoba lagi peruntungannya di Miss Universe 2018. Belajar dari kesalahannya dahulu, Mbak Cat melakukan semuanya dengan sangat perfect!!! Daaann BOOMMM.... dia diannounce menjadi pemenang Miss Universe 2018... Keren yaaaa

Nah jadi teman-teman, maksud aku disini adalah, aku ini kan berprofesi menjadi guru, jadi saat ini aku memang harus memberikan motivasi selalu kepada siswa-siswaku di sekolah.

Ada satu kasus yang sebenernya di rasakan oleh muridku sendiri, salah satu anak kelas 12 yang mana dia saat ini merasa gagal menjadi pemain sepakbola dan sedang semangat-semangatnya untuk akademiknya agar bagus. Nahhh.... dia pernah curhat ke aku bahwa dia sedang kehilangan motivasi hidup, dia saat ini sedang bimbang terhadap hidupnya, dia sangat mencintai dunia sepakbolanya namun dia sadar bahwa potensi yang ia miliki di dunia bola tidaklah sebagus teman-temannya dan dia merass saat ini dia sudah salah memilih sekolah. Aku bilang kepadanya, kalau dia tidak salah dalam memilih sekolah, karena mau sekolah dimanapun, sekolah itu bukan penentu sukses tidaknya kamu, namun sekolah adalah bagian dari proses menuju kesalahan. Jadi kebetulan aku sarankan kepada dia agar nanti pas kuliah, pilihlah jurusan dengan memikirkannya matang-matang. Karena kecintaannya terhadap dunia bola, namun dia tidak ingin meninggalkan akademiknya, jadi aku beri dia opsi agar dia mencari jurusan yang mendapat keduanya.

Jadi teman-teman, marilah kita ubah pola pikir fixed mindset kita menjadi growth mindset, kegagalan bukanlah akhir dari segalanya, namun kegagalan adalah proses dari keberhasilan itu.


terimakaasiii




Comments

  1. gagal bukan akhir tapi awal menuju sukses, keep fight💪

    ReplyDelete
  2. Kegagalan adalah kegagalan, tp jika terus berusaha akan menjadi keberhasilan

    ReplyDelete
  3. Nice kak, sekolha adalah bagian perjuangan

    ReplyDelete
  4. Growth mindset selalu menganggap kegagalan sebagai challenge

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts